Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop
Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop

6 Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop !

6 Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop !, Saat menggunakan laptop kecerahan layar mesti diperhatikan. Ini penting agar kesehatan mata tetap terjaga dan tetap nyaman beraktivitas di depan layar laptop.

Masing-masing orang mempunyai preferensi kecerahan layar laptop. Ada yang suka layarnya redup karena lebih nyaman tidak mencolok mata.

Tapi, pengaturan kecerahan ini juga menyesuaikan kondisi ruangan, baik dalam maupun luar ruangan. Jika di luar ruangan tentu kecerahan mesti ditingkatkan agar bisa terbaca.

Lihat juga : 5 Cara Screenshoot di Laptop Dengan Mudah dan Cepat

Lalu bagaimana cara mencerahkan layar laptop? Laptop mempunyai fitur untuk mengatur kecerahan layar. Berikut ini empat cara mencerahkan layar laptop.

6 cara mencerahkan layar laptop

1. Mencerahkan layar laptop Windows 7

Bagi pengguna laptop yang sistem operasinya masih menggunakan Windows 7 untuk mencerahkan layar bisa memakai menu Personalize. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Di halaman utama Windows klik kanan pada touchpad/mouse.
  • Lalu klik personalize lalu pilih display untuk mengatur kecerahan
  • Selanjutnya kamu tinggal mengatur kecerahan di bagian bawah “Screen Brightness”.
  • Kamu tinggal menggeser ke kanan untuk menambah kecerahan, dan ke kiri untuk meredupkan.

2. Slider Brightness Windows 7

Bagi pengguna Windows 7 bisa menggunakan slider brightness yang terletak di ikon baterai. Caranya, klik iko battery lalu pilih Adjust screen brightness.

Selanjutnya kamu tinggal menggeser ke kanan atau ke kiri untuk mengatur kecerahannya.

3. Menggunakan tombol Fn+F1-F12

Cara berikutnya bisa menggunakan shortcut kombinasi tombol Fn+F1-12 atau hanya tombol F1-F12. Masing-masing laptop mempunyai pengaturannya masing-masing. Seperti pada Thinkbook Lenovo untuk mengatur kecerahan layar menggunakan tombol F5 dan F6. F5 untuk menurunkan kecerahan dan F6 menambah kecerahan.

6 Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop
6 Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop

Merek laptop lain seperti ASUS A43E untuk mengatur kecerahan harus menekan tombol Fn+F5/F6.

4. Mobility Center (Kombinasi Tombol Windows + X)

Cara mencerahkan layar laptop berikutnya adalah menggunakan Mobility Center. Cara ini bisa digunakan di Windows 7,8, dan 10. Simak caranya berikut ini:

  • Tekan tombol Windows dan X di keyboard.
  • Selanjutnya akan muncul beberapa menu, klik Mobility Center.
  • Nantinya akan muncul beberapa pengaturan dasar termasuk kecerahan layar.
  • Untuk mengatur kecerahan geser pada bagian Display Brightness.
  • Jika merasa kecerahan sudah pas tutup windows.
Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop
Cara Mudah Mencerahkan Layar Laptop

5. Brightness Slider Windows 10 dan 11

Pada Windows 10 dan 11 terdapat fitur shortcut untuk mengatur kecerahan layar laptop. Fitur tersebut berada di ikon baterai yang letaknya di pojok kanan bawah. Berikut ini cara penggunaannya:

  • Klik ikon baterai
  • Nantinya akan muncul pop up dengan ikon seperti matahari
  • Geser untuk mengatur kecerahan layar

6. Mengatur kecerahan di monitor

Apabila Kamu menghubungkan laptop ke monitor dan merasa kecerahan layar kurang nyaman kamu bisa loh mengaturnya. Cara mengatur tingkat kecerahan monitor bisa diatur dari monitornya langsung.

Monitor memiliki tombol khusus untuk pengaturan kecerahan layar. Biasanya terletak di bawah atau di depan. Kamu tinggal menekan tombol tersebut untuk mengatur kecerahan layar.

SEMOGA BERMANFAAT….!!!!

Gabung Sekarang